News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Peduli Kemanusiaan, Bhabinkamtibmas Polsek Ligung Gotong Royong Bantu Warganya saat Melaksanakan Pengecoran Pembangunan Masjid

Peduli Kemanusiaan, Bhabinkamtibmas Polsek Ligung Gotong Royong Bantu Warganya saat Melaksanakan Pengecoran Pembangunan Masjid


MangsiJabar-Majalengka, Sebagai anggota Polri kehadirannya sangat dibutuhkan di tengah masyarakat sebagai sosok Polisi sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Ligung Polres Majalengka Polda Jabar Bripka Ali Hadad gotong royong membantu warga saat melaksanakan pengecoran pembangunan Masjid Al-Hidayah Desa Gandawesi Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka, Minggu (02/04/2023) Pagi.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan rasa kemanusiaan anggota Polri terhadap warga masyarakat yang membutuhkan bantuan.

Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Ligung AKP Diding Sunandi menyampaikan apresiasi dan dukungannya atas kepedulian serta jiwa sosial tulus ikhlas anggotanya yang membantu warga mengalami permasalahan.

“Untuk kedepannya kepedulian tersebut harus terus ditingkatkan sehingga semakin tercipta kedekatan antara Polisi dan masyarakat karena Polisi adalah abdi masyarakat,” pungkas Kapolsek Ligung. Ahmad s

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar